TUJUAN

Meningkatkan kuantitas dan kualitas publikasi ilmiah dan hak kekayaan intelektual yang dapat pengakuan nasional dan internasional dalam rangka peningkatan kinerja USU.

SASARAN

Untuk pencapaian tujuan, beberapa sasaran sudah ditetapkan sebagai berikut:
• meningkatnya kuantitas dan kualitas publikasi ilmiah;
• meningkatnya jumlah sitasi ilmiah;
• terselenggaranya pengelolaan penerbitan jurnal yang berkualitas;
• terselenggaranya konferensi ilmiah secara berkelanjutan;
• meningkatnya jumlah buku yang diterbitkan; dan
• meningkatnya produk inovasi dan karya akademik ayang memperoleh perlindungan hak kekayaan intelektual

Untuk pencapaian sasaran-sasaran tersebut, berbagai strategi dan pelayanan sudah disiapkan antara lain sosialisasi, pelatihan, pendampingan, pembiyaan registrasi hak kekayaan intelektual, pemberian insentif/reward, dan lain-lain.